Agh .. hilang sudah tulisanku ..
Fikiranku ..
Kata kata itu, sejenak berhenti di sini ..
Dan kini pergi mengitari kepalaku ..
Kemana kau ilham ilham penuh cerita?
Kemana hendak berlari ..
Menyusuri sisi jalan tanpa rumah rumah peristirahatan?
Menapaki jejak jejak petinggi yang bergumam tentang entah?
Disini aku memintamu berhenti ..
Berhenti disini ..
Membantuku, menyusun kata kata yang berpencar ..
Memudar .. pergi ..
Dan hilang tanpa sisa
Kemana kau ilham ilham penuh cerita?
Kemana kau hendak mencari tuanmu?
Kemana keanggunan yang mampu kau gubah, untuk kisah kisah pelangi yang membumi?
Kemana keteguhan yang mampu kau tunjukkan, untuk cerita sebuah sosok diri?
Kemana kedamaian yang mampu kau tuliskan, untuk seseorang yang ringkih oleh sepi?
Kemana akan kau tinggalkan aku sendiri,
Tanpa dongeng malam yang kau bisikkan tiada akhir?
Dan aku menunggu disini ..
2011_06_08 Tepat 32 Minggu
-
Lama juga, aku tidak menulis lagi di blog ini. Banyak hal yang terjadi ..
banyak hal yang berubah. Kegiatan ku pun makin terisi dengan istirahat
panjan...
13 tahun yang lalu
1 Says:
kalau ditunggu ga datang2, di seret aja bu.. dipaksa..
atau buat ilham sendiri :p
Posting Komentar